Cimory adalah salah satu produsen makanan dan minuman olahan susu yang cukup besar di Indonesia. Didirikan sejak tahun 1993 perusahaan yang nama panjangnya Cisarua Mountain Dairy (Comory) ini sudah melakukan ekspansi perusahaan kemana-mana. Dalam web perusahaannya mereka menyebut dirinya sebagai produsen daging olahan, produk susu dan telur dengan merek seperti Kanzler, Bento dan tentunya Cimory itu sendiri. Perusahaannya berpusat di Jakarta, namun pabriknya ada di Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur. 

Namun tentunya bukan itu yang mau share di postingan ini, namun salah satu lini bisnisnya yaitu restoran dan pusat hiburan yang ada di puncak. Diantara bisnisnya adalah restoran Cimory, yang terbesar tentunya Cimory Riverside, yang terbaru adalah taman rekreasi Cimory Dairyland yang baru dibuka pada bulan Mei 2021 yang lalu. Yang terakhir ini, meskipun didirikan di masa pandemi COVID-19 namun kelihatannya banyak yang datang kesana. Mungkin karena tidak ada saingan yang setara di beberapa daerah itu. 

Dua minggu yang lalu saya berkunjung kesana di sela-sela workshop dengan teman-teman di MPKU dan UNICEF. Konsepnya Cimory Dairyland adalah restoran yang dikelilingi beberapa wahana menarik. Saya nanti tambah catatannya tapi silahkan dicek dulu videonya disini ya. Semoga bermanfaat. 

#Cimory #Dairyland #CimoryDairyland


Post a Comment

Thanks to visit my blog
Terima kasih sudah berkunjung