Vlogging adalah media baru untuk menyampaikan gagasan dan juga berjualan.  Mungkin yang terakhir tidak terlalu tepat karena pada dasarnya segala sesuatu itu ya jualan alias trade, ada pertukaran sesuatu meskipun belum tentu hanya terbatas pada hal yang berbentuk materil.

Nah di dunia smartphone, internet dan serba online saat ini dengan dukungan paket data dan jaringan telekomunikasi yang semakin massif, media video dengan pemain utamanya Youtube ini semakin ngetrend saja. Vlogging atai video blogging semakin diminati selain blog posting yang hanya mengandalkan tulisan.

Apalagi di era sekarang konten dalam bentuk video lebih banyak diminati karena lebih direct, cepat diserap, dan banyak ditonton. Dari mulai pewarta berita seperti Najwa Shihab yang berhenti dari Mata Najwa dan membuat channel sendiri, hingga presiden seperti pa Jokowi menggunakan media vlog untuk berbagi cerita, vlogging menjadi fenomena media baru di era milleniall sekarang.

Begitu pula nyaris semua situs media sosial sekarang penuh dengan video juga. Coba tengok Facebook dan twitter, meskipun bukan utamanya tidak berfungsi sebagai platform berbagi video, tapi di timeline bisa kita temukan bejibuan konten dalam bentuk video. Bandingkan dengan tampilan FB dan Twitter beberapa tahun lalu yang didominasi gambar atau tulisan.

Kenapa? Salahsatunya karena dengan menjamurnya ponsel pintar yang dilengkapi dengan kamera yang cukup canggih untuk berbagi gambar dan video dan membagikannya di media sosial, youtube atau blog.

Channel Youtube

Saya sebetulnya sudah lama punya channel di Youtube untuk sharing pengalaman pribadi dan menyimpan kenangan keluarga di sini.

deni wk on youtube
Channel Youtube Deni WK

Namun sepertinya perlu diarahkan untuk hal yang lebih produktif lagi. Saya akan mencoba untuk menggunakan channel youtube untuk sharing pengalaman kuliah semala di Ohio University beserta pengalaman-pengalaman lain yang penting untuk dibagikan.

So, niatnya semoga baik dan memberi manfaat. Untuk pertama saya mau promosi beberapa video pengalaman di Chicago berikut ini.

Video Perjalanan di Chicago



Ini Video ke Navy Pier dan Architecture di Chicago



Bagi yang suka seni dan teknologi arsitektur, wahana ini bisa dicatat dan jangan dilewatkan





Ini Video ke Hancock Building dan Tilt Arena




Video Berkunung Ke Mesjid di Athens dan Dekalb



Mengisi Acara Indo Today Permias Ohio University


Post a Comment

Thanks to visit my blog
Terima kasih sudah berkunjung